humandealings.blogspot.com adalah blog kesehatan yang membahas tentang berbagai macam penyakit kanker dari mulai gejala, penyebab dan diagnosis.

Kamis, 05 April 2018

Gejala Kanker Rahim Untuk Para Wanita Waspadalah

Gejala Kanker Rahim Untuk Para Wanita Waspadalah - Kanker rahim merupakan sebuah jenis kanker yang menyerang rahim atau sistem reproduksi wanita. Kanker ini juga sering disebut dengan istilah kanker endometrium karena pada umumnya kanker ini akan muncul dengan menyerang sel-sel yang membentuk dinding rahim atau istilah yang biasa digunakan dalam dunia medis yaitu endometrium. Selain daripada itu, kanker ini juga dapat menyerang otot-otot yang terletak di sekitar rahim sehingga membentuk sarkoma uteri, namun kejadian ini pada dasarnya akan sangat jarang untuk terjadi.

Gejala Kanker Rahim

Gejala-gejala kanker rahim yang biasa dialami penderita kanker ini adalah pendarahan yang terjadi pada vagina. Walau tidak semua pendarahan abnormal dapat disebabkan oleh kanker rahim, namun bagi siapa saja yang mengalaminya haruslah senantiasa tetap diperlukan kewaspadaan dan sebaiknya segera untuk memeriksakan diri ke dokter. Apabila jika gejala tersebut dirasakan oleh seorang wanita yang sudah menopause namun tetap mengalami pendarahan, kemudian pada wanita yang belum menopause, namun mengalami pendarahan di luar siklus menstruasi pada normalnya.

Penderita Kanker Rahim di Indonesia

Kanker rahim secara keseluruhan berada pada peringkat ke enam dunia dalam daftar kanker yang paling sering terjadi pada wanita. Penyakit ini diperkirakan sudah menyerang sekitar 320 ribu wanita pada tahun 2012. Sedangkan untuk di Indonesia sendiri, kanker rahim tidak termasuk ke dalam sepuluh besar kanker yang menyerang wanita. Namun demikian, data dari GLOBOCAN menunjukkan bahwa Indonesia merupakan negara dengan jumlah penderita kanker rahim terbanyak ke empat di Asia, dengan jumlah penderita sebanyak 46.849 jiwa selama periode tahun 1997-2002.

Faktor Pemicu Kanker Rahim

Faktor yang menjadi pemicu terjadinya kanker Rahim hingga saat ini masih belum diketahui secara pasti. Tetapi faktor utama yang dapat meningkatkan risiko kanker rahim yaitu terletak pada ketidakseimbangan hormon tubuh, terutama hormone estrogen. Kadar hormon estrogen yang tinggi dapat meningkatkan risiko seseorang untuk terkena penyakit kanker Rahim ini.

Terdapat juga beberapa faktor lain yang dapat menjadi pemicu timbunlnya hormon yang tidak seimbang, diantaranya yaitu menstruasi yang terjadi terlalu dini atau menopause yang terjadi terlalu terlambat seseorang yang memiliki berat bada tidak ideal atau biasa disebut obesitas, penderita diabetes, serta seseorang yang sedang menjalani terapi penggantian hormon.

Dikarenakan penyebabnya yang belum diketahui, langkah pencegahan yang pasti untuk kanker rahim juga hingga saat ini tidaklah ada. Meskipun demikian, langkah-langkah untuk mengurangi risikonya tetap ada, diantaranya yaitu tetap menjada berat badan, senantiasa memperbanyak konsumsi kedelai, Penggunaan jangka panjang untuk jenis kontrasepsi tertentu, misalnya pil KB kombinasi.

Pengobatan Untuk Kanker Rahim

Pengobatan kanker rahim yang biasanya dilakukan yaitu histerektomi atau operasi pengangkatan rahim. Histerektomi ini dapat dilakukan untuk menyembuhkan kanker rahim stadium awal, namun membuat pasien menjadi tidak bias hamil. Kemudian dapat juga mengguakan pengobatan kemoterapi dan radioterapi yang terkadang juga digunakan dan dikombinasikan dengan tindakan pembedahan. Selain itu, terapi hormon juga dapat menjadi alternatif untuk pasien yang belum menopause dan masih ingin memiliki anak.

Gejala Kanker Rahim Untuk Para Wanita Waspadalah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sarah Veronica

0 komentar:

Posting Komentar